Dasyat, Bripka Nur Wachid Berhasil Meraih Juara Favorit dan Harapan 3 Dalam Lomba Imam Masjid
Bondowoso,Cakrawala.one|Seperti yang sudah diberitakan di beberapa media Sosial bahwa ada salah satu anggota dari Kesatuan Polres Bondowoso mengikuti lomba Lomba Imam Masjid yang digelar Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim dan masuk dalam 10 besar.
Diketahui bahwa anggota tersebut atas nama Brigadir Kepala (Bripka) Nur Wachid, anggota Polres Bondowoso yang terpilih masuk 10 Besar dan melanjutkan ke babak final di Surabaya pada tanggal 02 Maret 2024.
Atas apa yang sudah di perjuangan oleh Bripka Nur Wachid telah membuahkan hasil, walaupun tidak dapat juara 1, namun Bripka Nur Wachid telah berhasil meraih juara Favorit dan harapan 3 dari 10 besar yang masuk dalam Lomba Imam Masjid yang digelar Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim.
Dengan prestasi tersebut Bripka Nur Wachid sangat bersyukur atas apa yang sudah diraihnya serta dukungan yang diberikan oleh seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Bondowoso.
” Alhamdulillah atas doa serta dukungan seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten Bondowoso, saya bisa meraih juara Favorit dan Harapan 3 dalam Lomba Imam Masjid yang digelar Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim, “tuturnya.
Tak hanya itu saja, Kapolres Bondowoso AKBP Lintar Mahardhono, SH. SIK. MIK juga memberikan selamat atas apa yang sudah diraih oleh Bripka Nur Wachid dalam Lomba Imam Masjid yang digelar Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim.
” Kami ucapkan selamat kepada Bripka Nur Wachid atas apa yang sudah dicapainya dari masuk 10 besar sampai mendapatkan juara Favorit dan Harapan 3 dalam Lomba Imam Masjid yang digelar Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim, “ungkap Kapolres Lintar.
Orang Nomer Satu di Jajaran Mapolres Bondowoso juga menambahkan, jika itu salah satu prestasi yang sangat membanggakan.
” Apa yang sudah dicapai oleh Bripka Nur Wachid adalah suatu Prestasi untuk Institusi Polri dan khususnya Polda Jatim melalui Polres Bondowoso serta bisa mengembalikan marwah Polri kepada masyarakat dalam bidang keagamaan, “tambahnya.
” Kami juga meminta seluruh keluarga besar Polres Bondowoso untuk bisa terus maju dalam berprestasi untuk membawa nama besar Polri sebagai pengabdi Negara serta sebagai Pelayan masyarakat secara Humanis dan terus melakukan pendekatan kepada Masyarakat, “pungkas Kapolres Bondowoso AKBP Lintar Mahardhono, SH. SIK. MIK.
(Red)